Propolis Menurut Para Ahli ?

sarang lebah trigona sp propolis

Propolis adalah lem lebah yang lengket dan berwarna gelap berasal dari bahan yang di kumpulkan dari tanaman di campurkan dengan lilin dan digunakan sebagai bahan pembuat sarang, Bankova et al 2002. Menurut meyer 1981 nama propolis di dapatkan dari bahasa yunani yaitu 'pro' yang artinya sebelum dan 'polis' yang artinya kota. Istilah tersebut di dapat karena lebah memiliki kebiasaan membuat dinding dari zat kimia sebelum pintu masuk sarang.

Menurut suranto 2011, hal tersebut menggambarkan bahwa propolis digunakan sebagai zat pelindung di pintu masuk sarang lebah baik terhadap serangan serangga lain maupun terhadap cuaca. Propolis di produksi dari getah yang di ambil oleh lebah dari bagian tumbuh-tumbuhan terutama tunas tumbuhan. Getah ini yang menjadi bahan dasar pembentuk propolis, gojmerac 1983. Sedangkan menurut meyer 1981, propolis digunakan sebagai perekat bagian retak berukuran kecil pada sarang yang tidak dapat di lalui dan menghambat pergerakan lebah.

Selain itu propolis juga di pakai untuk membungkus atau menyalut sesuatu yang tidak diinginkan di dalam sarang yang berukuran terlalu besar atau berat untuk di keluarkan dari sarang. Banyak petani lebah yang menemukan bangkai tikus di lantai sarang lebah yang telah terbungkus oleh propolis sehingga sarang tetap bersih dan berbau manis.

0 comments:

Post a Comment